Jangan Turunkan Masker ke Dagu!

Saat memakai masker, apa yang akan Anda lakukan saat hendak makan atau minum? Kebanyakan orang pasti akan menurunkan masker ke bawah dagu, dan membiarkannya untuk sementara tergantung di sana. Tapi, Anda sebaiknya tidak melakukan hal itu saat sedang berada di area publik.
Di masa new normal saat ini, ruang publik kembali meramai meski belum seperti biasanya. Ini termasuk mal dan restoran.
Meski begitu, memakai masker masih tetap menjadi keharusan, terlebih di area publik. Dan, ketika Anda hendak makan atau minum, Anda cenderung spontan untuk menurunkan masker ke dagu.
Anda mungkin berpikir tidak apa-apa untuk menarik masker ke bawah dagu untuk menggigit makanan atau minum seteguk air. Beberapa lainnya, mungkin menggantungkan tali masker mereka di satu telinga, karena terlalu merepotkan untuk melepas masker.
Padahal faktanya, ketika Anda melangkahkan kaki keluar, Anda mungkin sudah terpapar bakteri dan virus dari benda-benda di sekitar yang Anda sentuh, seperti gagang pintu, meja, atau kursi. Dengan tangan yang kotor itu, saat Anda menurunkan masker, kuman dan virus pun akan berpindah ke permukaan masker.
Ketika Anda selesai menyantap, Anda akan menaikkan kembali masker dari bawah dagu. Saat itulah, virus yang menempel di permukaan masker dengan mudah berpindah ke wajah Anda, yang seharusnya dilindungi. Ini tentu saja meningkatkan peluang Anda terinfeksi virus.Lalu, bagaimana seharusnya memperlakukan masker ketika Anda hendak makan dan minum? Simak rekomendasinya, seperti dilansir dari Asiaone.

1. Letakkan masker di atas tisu bersih di atas meja
Menurut Dr. Ling Moi Lin, direktur Pencegahan Infeksi dan Epidemiologi di Singapore General Hospital, Anda dapat melepas masker dan meletakkannya di atas selembar kertas tisu bersih di atas meja. Pastikan bagian dalam masker menghadap ke bawah, dengan tali diusahakan tidak menyentuh bagian dalam.
Setelah makan, Anda harus membersihkan tangan sebelum mengenakan masker kembali, karena permukaan luarnya kemungkinan telah terkontaminasi oleh kuman.

2. Simpan masker di dalam plastik bersih atau kantong kertas
Anda dapat membawa kantong yang bisa ditutup untuk menyimpan masker, jika Anda lebih suka menyimpan masker di dalam tas daripada meletakkannya di atas meja.
Kantong kertas juga merupakan pilihan yang baik untuk membiarkan masker mengering, jika masker mulai terasa lembap. Ini juga berguna untuk mencegah tumbuhnya jamur di masker.

3. Gunakan wadah khusus untuk menyimpan masker
Saat ini, sudah banyak toko online yang menjual wadah tempat menyimpan masker, yang bisa dengan mudah Anda bawa dan masukkan ke dalam tas. Harganya pun murah, dan Anda bisa menggunakannya berulang kali asalkan rajin membersihkannya dengan disinfektan setiap kali habis digunakan.
Namun dari semua hal itu, yang paling penting untuk diingat adalah membersihkan tangan Anda sebelum dan sesudah melepas masker, serta sebelum Anda mengenakannya kembali.
Menyimpan masker dengan benar saat makan adalah salah satu langkah lain untuk menjaga diri Anda aman saat bepergian.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Demam dengue

Mengenal Bakteri Pada Uang Kertas dan Koin dan Dampak Bagi Kesehatan